Serial Killer Bekasi-Cianjur, Dua TKW Ucapkan Terima Kasih, Setelah Polisi Berhasil Bongkar Kasus Pembunuhan Berantai Wowon Cs


Jakarta – Dua tenaga kerja wanita (TKW), Hana dan Aslem, yang menjadi korban penipuan para tersangka serial killer Bekasi-Cianjur hadir di Polda Metro Jaya untuk memberikan keterangan kepada pihak penyidik. Keduanya menyampaikan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah membantu dan mengungkap kasus tersebut serta proaktif dalam mencari korban lain yang terlibat.


Hana yang mengenakan pakaian pink dan Aslem berpakaian hijau didampingi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya (Kombes. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko) dan Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya (AKBP. Indrawienny Panjiyoga).


“Saya atas nama pribadi, sebelumnya amat-amat berterima kasih pihak yang berwajib atas segala bantuannya. Semuanya mungkin takkan pernah terungkap kalau pihak berwajib enggak ada bantuan dan gak ada respon,” ucap Hana.


“Dan semoganya ini jadi pelajaran buat semuanya. Membuat pelajaran supaya tidak ada lagi korban selanjutnya,” tambahnya.


“Saya terima kasih banyak sama bapak Polda Metro Jaya udah membantu kita, rekan-rekan kita yang masih ada di sana. Kasihan ya semoga ya jangan ada terjadi terulang lagi yang penipuan kayak gini,” sambungnya.


Ia menjelaskan, nasibnya yang mungkin berbeda jika pada tanggal 28-28 Desember 2022 lalu bertemu dengan tersangka (Dede). Namun hujan deras yang mengguyur membuat dirinya batal bertemu dengan (Dede).


“Dan syukurnya kasus ini terungkap. Entah kalau belum terungkap mungkin  masih banyak lagi korban yang berjatuhan, saya tidak tahu. Mungkin banyak korban jiwa, korban kerugian material ya sudah pasti,” terangnya.


“Semoga ada tindak lanjutnya dan semuanya saya ucapkan terima kasih sama pihak berwajib yang udah membantu,” pungkasnya.



(Red)

Lebih baru Lebih lama