Anggota Komisi IX DPR RI Wenny Haryanto bersama BPOM Memberikan Edukasi tentang Produk Kosmetik yang Aman dan Bahaya Jajanan Anak yang Mengandung Narkoba


Kota Bekasi -Dalam program kemitraan bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, Dra. Hj. Wenny Haryanto, SH Anggota Komisi IX DPR RI terjun langsung dengan mengedukasi masyarakat Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih dalam acara Komunikasi, Edukasi dan Informasi (KIE) dengan tema penggunaan produk kosmetik yang aman untuk kesehatan dan juga bahaya jajanan yang mengandung narkoba untuk anak.


Untuk masyarakat terutama ibu-ibu apabila ada produk kosmetik seperti krim pemutih kulit yang harganya murah, satu dan dua bulan memang glowing namun bulan ketiga tambah parah itu karena kena bahan merkuri,” jelas Wenny Haryanto dihadapan masyarakat.


Maka itu saat berjumpa dengan warga, Wenny Haryanto mengingatkan agar masyarakat agar produk kosmetik dan kecantikan yang sudah ada izin dari BPOM agar aman untuk kesehatan.


“Hati-hati juga untuk jajanan anak di sekolah kerena saat ini ada jajanan anak seperti permen dan jajanan anak sejenis materai yang ditaruh dilidah anak yang mengandung narkoba yang ini adalah ulah dari pihak-pihak yang ingin merusak generasi muda Bangsa Indonesia,” Jelas Wenny Haryanto yang kembali maju sebagai Caleg DPR RI nomor urut 2 dari Partai Golkar.


Dalam kesempatan itu juga staff ahli BPOM menjawab beberapa pertanyaan dari masyarakat diantaranya bagaimana mengecek asli atau palsu produk-produk kosmetik dan kesehatan yang tertulis label dan nomor BPOM.


Staff ahli BPOM menjelaskan bahwa saat ini ada aplikasi di hp Cek BPOM Mobile maka masyarakat bisa mengecek apakah nomor BPOM sebuah produk asli atau palsu di aplikasi tersebut.


"Apabila produk itu asli akan muncul nomor registrasi BPOM , jenis Produk dan nama Perusahaan Produsennya apabila nomor BPOM produk tersebut palsu maka akan datanya tidak ditemukan di aplikasi Cek BPOM Mobile" ungkapnya.



Wenny Haryanto sebagai Anggota Komisi IX DPR RI  juga menjawab pertanyaan warga Jatikramat terkait bagaimana konstituennya di Kelurahan Jatikramat bisa berhubungan dan berkomunikasi dengannya


Wenny Haryanto menjelaskan bahwa masyarakat Kelurahan Jatikramat bisa langsung menghubungi nomor staff ahli dan asisten beliau yaitu Gus Huda dan Arif dalam berkomunikasi untuk menyampaikan berbagai aspirasi, masukan dan saran untuk kepentingan pembangunan dan kemajuan masyarakat di Kelurahan Jatikramat.


Acara ditutup dengan dialog penuh keakraban dan foto bersama warga dari Kelurahan Jatikramat Kecamatan Jatiasih Kota Bekasi bersama Wenny Haryanto bersama para staff ahli dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).


(Red)

Lebih baru Lebih lama