Fnatic Onic PH Juara Mobile Legend M6 World Championship 2024


Malaysia - Tim Fnatic Onic PH, menjadi juara kompetisi Mobile Legends M6 World Championship 2024 setelah mengalahkan tim asal Indonesia, Team Liquid ID, di Grand Final pada Minggu (15/12/2024) dengan skor 4-1. 


Babak Grand Final ini digelar di Axiata Arena, Malaysia. Ini adalah kedua kalinya Fnatic Onic PH mengalahkan Team Liquid ID di gelaran M6 Mobile Legends. 


Fnatic Onic dan Team Liquid sebelumnya sudah bertemu di babak Final Upper Bracket, di mana Team Liquid kalah.


Fnatic Onic PH tampil dominan selama pertandingan Grand Final yang digelar dalam skema Best of Seven (Bo7). 


Team Liquid sempat memperkecil jarak menjadi 2-1 pada game ketiga.


Namun, Team Liquid ID goyah pada game keempat dan kelima dan membuatnya harus rela finish di posisi kedua.


Dengan ini, dominasi tim Filipina di ajang M-Series semakin tak terhenti, Tim Filipina selalu berhasil keluar sebagai juara sejak M2 hingga M6 saat ini.


Dengan hasil ini, Filipina menjadi juara Mobile Legends M6 Series berturut-turut sejak tahun lalu. Pada ajang M5 2023, tim AP Bren dari Filipina yang menjadi juara.


Ini adalah gelar juara dunia kelima yang didapat oleh tim Filipina. Sebelumnya ada Bren Esports juara M2, Blacklist International juara M3, ECHO juara M4, dan AP.Bren juara M5.


Di sisi lain, Team Liquid ID gagal mewujudkan mimpi membawa pulang trofi M Series kedua untuk Indonesia di tempat yang mana menjadi panggung kesuksesan Merah Putih empat tahun lalu, Axiata Arena.


Mungkin kabar gembiranya kompetisi M Series World Championship 2025 sudah dikonfirmasi bahwa Indonesia akan menjadi tuan rumah, oleh karena itu mari kita sambut musim depan dengan penuh doa dan harapan kepada tim Mobile Legends Indonesia untuk bisa menjadi juara dunia di tanah air kita tercinta.


(Red)

Lebih baru Lebih lama